Biodata Lengkap Adriana Suciani “Suci” Hoediono , Talent Cantik Bigetron Esports Yang Masih Berusia 18 Tahun !
Biodata Lengkap Adriana Suciani “Suci” Hoediono – Bigetron Esports menjadi salah satu organisasi esports yang sangat terkenal di Indonesia. Tidak hanya memiliki pemain yang hebat dan berbakat , ternyata tim yang berlogokan robot merah ini juga memiliki BA dan talent cantik yang juga turut berkontribusi untuk memperkenalkan Bigetron kepada masyarakat luas.
Salah satu talent cantik yang dimiliki oleh Bigetron Esports saat ini adalah Adriana Suciani “Suci” Hoediono. Mau tau lebih dalam tentang sosok cantik dan juga seksi cewek kelahiran tahun 2003 ini ? Yuk langsung saja kita simak biodata lengkap Adriana Suciani “Suci” Hoediono berikut ini.
Biodata Lengkap Adriana Suciani “Suci” Hoediono
Nama Lengkap | Adriana Suciani Hoediono |
Nama Panggung | Suci / Suciani |
Tempat , Tgl Lahir | 17 November 2003 |
– | |
suciani.adriana | |
Tiktok | adriana_suci |
Nimo.tv | Suciani |
Pekerjaan | Talent , Livestreamer |
Profil Adriana Suciani “Suci” Hoediono
Adriana Suciani Hoediono atau yang lebih akrab dipanggil Suci adalah seorang talent cantik dari Bigetron Esports. Namun tahukah kalian jika sebelum menjadi seorang talent esports , Suci sudah lebih dulu dikenal sebagai seorang TikTokers ?
Lihat postingan ini di Instagram
Yap , wanita yang dikabarkan tengah dekat dengan Buluk ini ternyata cukup aktif mengupload video jogat joget di akun TikTok miliknya. Hingga saat artikel ini dibuat akun Tiktok milik Suci sudah memiliki sekitar 264 ribu followers dan telah berisi sekitar lebih dari 70 video dirinya. Salah satu joget kesukaannya adalah joget Wawanawe26.
Menjadi seorang talent organisasi esports ternyata membuat nama Suci kian melambung dan dikenal oleh banyak orang terutama para pecinta esports Tanah Air. Selain Bigetron , Suci juga saat ini menjadi talent dari starion.id.
Lihat postingan ini di Instagram
Karena pekerjaannya sebagai talent esports , Suci akhirnya harus terjun ke dunia livestreaming dan ia memilih Nimo.tv sebagai platform streamnya. Suci resmi bergabung dan mulai debut pertamanya di Nimo.tv pada bulan Januari 2021 lalu. Dalam livestreamingnya , Suci tidak hanya memperlihatkan keseruannya bermain game seperti PUBG Mobile ataupun Mobile Legends , namun ia juga sering melakukan QnA bersama para viewersnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Hingga saat artikel ini dibuat , Suci sudah memiliki sebanyak 264 ribu followers di akun instagram pribadinya. Jika dilihat dari bio-nya , Suci juga menjadi seorang brand ambassador rajagame_store yang merupakan online shop yang menawarkan jasa joki untuk berbagai game esports seperti Mobile Legends , PUBG Mobile hingga Free Fire.
Lihat postingan ini di Instagram
Selain itu dari instagram pribadinya kita juga bisa mengetahui jika Suci adalah sosok pecinta kuliner. Yap , bisa dilihat dari insta story miliknya yang memperlihatkan dirinya mengunjungi berbagai restoran untuk mencicipi cita rasa menu yang disajikan seperti ayam yang diolah berbagai macam , mie , sup , jus hingga manisan.
Jika bicara soal asmara tampaknya para gamers harus sedikit kecewa karena Suci sedang dekat dengan Muhammad Ridwan Al Farisi atau yang lebih kita kenal dengan Buluk yang merupakan brand ambassador dari Aerowolf Pro Team. Hal ini terlihat dari livestreamingnya yang sering memperlihatkan dirinya mabar bersama Buluk.