Daftar Game Android Terbaik & Populer di Dunia Game
Dunia game telah berkembang dengan berbagai varian genre yang berkualitas serta menarik dimainkan. Bahkan dunia game juga telah memenuhi berbagai jajakan genre pemainan pada Play Store maupun APP Store, yang bisa kalian unduh kapan saja.
Di mana game ini diciptakan untuk menghibur serta menemani kejenuhan kalian dalam menjalankan aktivitas kita. Metode permainan yang ditawarkan juga cukup beragam dan bervarian.
Kini perkembangan teknologi dalam game juga sudah cukuplah berkembang, hingga kita dapat memainkannya bersama pemain lain di berbagai penjuru belahan dunia. Penasaran dengan daftar game Android terbaik dan populer? Yuk, langsung saja simak daftar di bawah ini.
Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik & Fantastis di Eropa Timur
- Mobile Legends: Bang Bang
Mobile Legends: Bang Bang merupakan game android terbaik besutan developer Moonton yang menjadi salah satu game MOBA mobile yang populer di berbagai kalangan gamers. Gameplay permainan ini juga sederhana dan mudah, di mana kalian dapat mengaplikasikannya dengan menggunakan analog virtual yang tidak akan membawa kalian kepada kesulitan dalam mengendalikan hero yang kalian mainkan. Game ini juga telah diunduh lebih dari 100 juta pengguna di Play Store android.
- LifeAfter
LifeAfter merupakan sebuah game besutan developer NetEase Games. Di mana game ini juga memberikan kualitas grafis yang serupa dengan grafis baik pada PC ataupun konsol. Game yang satu ini mengusung genre permainan survival yang menarik. Dalam permainan ini, kalian harus bertahan hidup di dunia pasca kiamat, serta mnenghadapi berbagai gerombolan Zombie yang siap menghadang dan menyerang kalian.
- PUBG Mobile
PUBG Mobile merupakan salah satu game battle royale terbaik di Platform Android maupun iOS. PUBG atau yang dikenal sebagai PlayerUnknown’s Battlegrounds ini dimainkan oleh 100 pemain dalam satu kali match pertandingan. Dalam game ini, kalian akan diberikan misi utama dengan menjadi orang terakhir yang bertahan hidup di permainan ini. PUBG Mobile juga dibekali fitur mode Duo, atau Squad yang seru untuk dimainkan bersama. Game besutan developer Tencent Games ini juga sudah diunduh oleh lebih dari 100 juta gamers di dunia.
- Free Fire
Free Fire merupakan game bergenre action yang dibesut oleh developer Garena Internasional. Game ini juga menawarkan gameplay yang serupa dengan game PUBG. Dalam permainan ini, kalian akan bermain melawan 50 pemain lainnya, dengan durasi permainan kira-kira hanya 10 menit. Game ini juga telah diunduh oleh 500 juta pemain lainnya loh, sobat.
- The Sims Mobile
The Sims Mobile adalah salah satu game simulasi kehidupan terbaik yang bisa kalian mainkan saat sedang bersantai. Dalam permainan ini, kalian akan menikmati berbagai detail di dalam permainan ini. Pada game ini, kalian juga diharuskan membuat sebuah karakter, membangun rumah, berinteraksi dengan pemain lain, dan berbagai hal lainnya. Game ini juga telah diunduh oleh lebih dari 10 juta pemain di berbagai belahan dunia.
- Asphalt 9: Legends
Asphalt 9: Legends adalah salah satu permainan untuk kalian para penggemar game balapan mobil. Game balapan seri kesembilan ini hadir dengan berbagai kontrol yang lebih mudah serta grafis yang luar biasa. Dalam permainan ini, kalian juga dapat menemukan puluhan supercar yang bisa kalian miliki dan modifikasi untuk mengalahkan musuh kalian.
Demikian 6 daftar game android terbaik yang wajib untuk kalian mainkan padaa platform smartphone kalian. Daftar game diatas merupakan pilihan game android terbaik dengan genre yang banyak dimainkan oleh para gamers di berbagai belahan dunia. Sekian daftar ini kami sampaikan, selamat bermain.