Masaros Dinonaktifkan Oleh Fnatic , Ini Dia Kandidat Terkuat Penggantinya !

Masaros Dinonaktifkan Oleh Fnatic – DPC Season 2 2021 yang akan segera dimulai sebentar lagi membuat beberapa tim melakukan banyak perubahan dengan melepas atau mendatangkan roster baru ke dalam tim mereka. Salah satunya adalah tim besar asal Asia Tenggara yaitu Fnatic.

Masaros Dinonaktifkan Oleh Fnatic

Fnatic signs Masaros as its Dota 2 roster's new offlaner

Yap , Fnatic baru saja dikabarkan telah menonaktifkan offlaner mereka yaitu Natthaphon “Masaros” Ouanphakdee . Keputusan ini dibuat setelah hasil buruk yang mereka raih di turnamen ONE Esports Singapore Major beberapa hari yang lalu. Fnatic hanya mampu finish di peringkat 9-12th setelah mereka berhasil disingkirkan oleh Neon Esports di lower bracket.

Masaros sendiri bisa dikatakan sebagai pemain baru di dalam tim Fnatic. Ia baru saja didatangkan ke tim ini pada bulan November lalu setelah performa sangat baik yang ditunjukkan olehnya bersama tim Motivate.Trust Gaming. Hasilnya pun terbilang cukup baik , Masaros berhasil membawa Fnatic finish di posisi pertama liga DPC 2021 Season 1 dengan 6 kali kemenangan dan 1 kali kekalahan. Hasil ini yang akhirnya membuat Fnatic masuk ke dalam upper bracket di fase playoff.

fnatic dota 2

Namun entah kenapa performa Masaros di Singapore Major sangat menurun jika dibandingkan performanya di DPC 2021 Season 1 lalu. Bahkan Masaros hampir selalu gagal memenangkan lanenya yang berujung pada kekalahan. Alhasil , Fnatic harus puas finish di posisi ke 9 dan tidak menerima hadiah uang maupun poin Dota Pro Circuit. 

Dengan statusnya saat ini , Masaros diberikan kebebasan untuk mengkesplor opsi lainnya setelah Fnatic menempatkannya pada daftar roster yang tidak aktif untuk saat ini.

Dan untuk Fnatic , mereka mengatakan jika akan mendatangkan beberapa pemain bintang sebelum dimulainya musim kedua dari Dota Pro Circuit 2021 guna meningkatkan performa mereka. Namun hingga saat artikel ini dibuat , kami belum bisa memastikan siapakah pemain yang akan didatangkan oleh Fnatic untuk menggantikan posisi Masaros.

Jika dilihat dari pemain offlane yang berada di Asia Tenggara , kami rasa Forev menjadi kandidat terkuat untuk mengisi kekosongan tersebut. Selain berstatus bebas transfer , Forev sedang menunjukkan performa yang sangat baik setelah berhasil meraih peringkat top 10 leaderboard di region Asia Tenggara.

“Masaros bergabung dengan kami pada saat yang dibutuhkan dan bersamanya kami mampu mencapai banyak prestasi besar di musim pertama 2021,” kata pelatih kepala Fnatic Lee “SunBhie” Jeong-jae.

“Meskipun kami mengucapkan selamat tinggal hari ini, saya tidak ragu bahwa kami akan melihat Masaros lainnya di masa yang akan datang sebagai lawan yang tangguh.

Nah itulah informasi mengenai Masaros yang telah resmi dinonaktifkan oleh Fnatic. Gimana menurut kalian guys ? Tim manakah kira kira yang akan diperkuat oleh pemain asal Thailand ini di musim kedua DPC 2021 nanti ?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *